Rumah Peristirahatan dengan Fasad dan Interior Terindah

Dyah Mahasasi Dyah Mahasasi
Mad River Chalet, BLDG Workshop Inc. BLDG Workshop Inc. Salas modernas
Loading admin actions …

Memanfaatkan keindahan alam sekitar adalah kecenderungan setiap manusia. Yang menjadi masalah adalah, mampukah kita mempertahankan alam agar tetap indah dan bukan merusaknya pada saat kita hidup di dalamnya? 

Sebuah rumah pegunungan (chalet) di Devil's Glen Ski Resort, Kanada, adalah sebuah contoh tentang bagaimana mengembangkan peninggalan generasi sebelumnya untuk hidup nyaman tanpa merusak alam. Rumah ini awalnya ibangun oleh ayah pemilik rumah sebagai vila berlibur di musim dingin. Kemudian ia dan para ahli homify dari BDLG Workshop merenovasinya. Hasilnya adalah sebuah rumah luas dengan paduan gaya lama dan baru yang sempurna untuk liburan bagi semua generasi di keluarga itu. 

Mari kita kunjungi rumah itu sekarang! 

1. Eksterior perpaduan lama dan baru

Dinding batu dan cerobong asap membuat rumah pegunungan selaras secara sempurna dengan hutan dan sekitarnya. Sedangkan dinding bercat abu-abu serasi dengan bebatuan dan pepohonan. Seakan menjadi bagian alam yang sudah sejak lama ada di pegunungan ini dan tidak ingin menonjolkan diri. 

2. Area masuk rumah

Pintu masuk di lantai bawah  akan mengarahkan kita menuju bagian dalam rumah. Pintu dan jendela kaca besar melapangkan jalan cahaya masuk ke dalam rumah. Kayu pada plafon, tangga, dan pintu mewakili keberadaan pepohonan di sekitar rumah. Sebual elemen hangat dan organik, bersanding bersama dinding batu dan lantai batu. 

Lantai batu adalah pilihan estetis dan praktis. Lantai batu yang keras tahan terhadap noda dari sepatu hiking atau boots berlumpur setelah dipakai naik gunung. Dinding batu dipilih karena bisa bertahan lebih lama. 

3. Ruang tamu konsep terbuka

Naik ke lantai atas, kita akan melihat sebuah ruangan lapang. Karya seni di dinding memamerkan aktivitas favorit keluarga pada depan dan tengah: dua kanvas menggambarkan aktivitas ski yang membuat semua anggota keluarga pulang ke rumah pegunungan ini setiap tahunnya.

Setelah mereka tiba, area tamu utama manyediakan banyak ruang untuk semua. Ruang besar terbuka yaitu ruang makan, dapur, ruang tamu, dan ruang santai.

Meja makan besar dengan bangku panjang di kedua sisinya bisa memuat banyak orang. Ahli kami merancang furnitur makan ekletik di tempat berkumpul keluarga. Ada bangku dengan kaki berlekuk, meja kayu ala Abad Pertengahan, kursi makan Eiffel, dan lampu gantung yang seolah melayang di atas meja makan. 

4. Tempat yang paling dicintai

Dapur yang berdekatan dengan area utama tampil sebagai area yang dicintai di rumah ini. Setelah seharian di luar, masakan makanan panas di dapur dan hangatnya api di perapian akan membuat semua orang berkumpul. Meja tengah dapur memungkinkan sedikit ruang antara ruang tamu dan dapur, menyediakan ruang berlimpah bagi semuanya untuk menyiapkan makanan bersama.

Dinding batu yang sama dengan fasad rumah menutupi perapian dari bawah hingga ke atas. Dua jendela besar mampu mengimbangi keberadaan perapian berdinding batu ini. 

5. Dapur lapang untuk semua

Setelah direnovasi, rumah pegunungan ini tampak kaya dengan estetika modern. Jendela berbingkai hitam menyajikan panorama hutan. Lemari datar abu-abu mewakili warna bebatuan dan suasana eksterior. 

Plafon kayu bersama dinding putih dan furnitur dapur stainless steel memperkuat kehangatan dan pesona visual. Meja dapur sengaja dibuat berwarna putih, baik pada meja dapur di dekat jendela, di atas oven, maupun meja tengah dapur. Tujuanmya agar dapur terkesan bersih dan lebih lapang. 

6. Ruang keluarga cerah dan luas

Sofa-sofa besar abu-abu ditata melingkar di sekitar perapian, bersama bantal kursi dan permadani empuk. Semua anggota keluarga pasti suka duduk berkumpul di sini sambil menikmati minuman hangat di atas meja kopi kayu. Plafon kayu vertikal dibuat miring menyesuaikan bentuk asli rumah dan menghasilkan aksen rustic dengan desain modern. 

7. Area duduk terbaik di rumah ini

Tak jauh dari area sofa abu-abu ada dua jendela kaca besar yang menghadap ke luar. Semua anggota keluarga pasti berebut untuk dapat duduk santai di dua kursi santai di dekat jendela ini. Memandangi hijaunya hutan dan pegunungan nun jauh di sana sambil menikmati cemilan dan secangkir kopi pasti disukai siapa saja. Termasuk Anda bukan? 

8. Kamar tidur ternyaman setelah direnovasi

Setelah direnovasi, kamar tidur ini berubah jadi ruang istirahat impian semua orang. Dua jendela kaca besar dan lantai kayu adalah elemen-elemen baru yang ditambahkan pada saat renovasi. 

Plafon kayu miring di sini sama dengan bentuk plafon di ruang keluarga. Plafon asli rumah dicat putih agar tampak baru, menghasilkan sentuhan rustic di kamar tidur ini. Furnitur kamar tidur merupakan furnitur baru dengan paduan gaya lama dan modern. Ada tempat tidur kayu bertiang yang mirip tempat tidur milik kakek nenek kita. Sedangkan meja gantung di sisi tempat tidur merupakan furnitur modern yang serasi dengan gaya seluruh ruangan.  

9. Ruang kerja di kamar tidur

Kamar tidur yang cukup luas dimanfaatkan menjadi sudut kecil untuk bekerja dan bersantai. Jika liburan telah usai, anak-anak kembali bersekolah dan para kerabat telah pulang ke kota, pemilik rumah bisa kembali menyelesaikan pekerjaan bertumpuk di kamar. Di pagi hari ia dan pasangannya bisa menikmati kopi di balkon pribadi menyusun rencana untuk menyambut musim liburan berikutnya. 

10. Kamar mandi praktis dan cantik

Desainer rumah ini telah memilih furnitur yang tidak hanya cantik, namun juga praktis untuk seluruh ruangan di rumah ini. Di kamar mandi ini ada meja wastafel gantung dari kayu berwarna gelap yang bagian atasnya berwarna putih. Bisa berfungsi sebagai tempat penyimpanan yang berkarakter. 

Pengait menjadi elemen simpel untuk menggantung handuk. Lantai keramik beraksen kayu digunakan sebagai lantai kamar mandi, juga digunakan untuk melapisi dinding bagian bawah. Plafon berwarna putih, demikian juga dinding kamar mandi yang telah dilapisi dengan bahan anti air. Nuansa abu-abu dan bingkai kayu berwarna gelap merupakan kesinambungan dengan area lain di dalam rumah. 

11. Pintu geser gaya lama

Keberadaan kamar tidur sangat penting di rumah ini. Ini karena banyak anggota keluarga akan datang berkunjung setiap tahun. Kamar-kamar tidur ini terletak di lantai bawah rumah dan dirancang sedikit berbeda dengan ruang keluarga di lantai atas. Lantainya menggunakan lantai keramik beraksen abu-abu, menciptakan kesan dinamis dan penuh energi. Siapapun yang tidur di kamar-kamar ini akan menikmati tidur nyenyak sepanjang malam. Di pagi harinya tubuh mereka akan terasa segar dan bertenaga untuk menjelajahi hutan di sekitarnya. 

Pintu kamar-kamar tidur adalah pintu geser dengan gaya lama yang bercat merah. Meninggalkan kesan rustic yang modern di koridor ini. 

12. Toilet modern dengan aksen warna-warni

Desain praktis dan fungsional juga diterapkan di toilet ini. Meja wastafel gantung memang tampak kecil, namun besar dampaknya bagi estetika ruangan ini. Backsplash putih bermotif abu-abu dipasang hingga menyentuh langit-langit, menjadi elemen hias sekaligus pelindung dinding dari percikan air. 

Selain cermin berbingkai biru turqoise, toilet makin penuh warna dengan strip biru kehijauan dan lukisan di atas kloset. Semua ini menggambarkan keceriaan yang ada di rumah ini setiap semua anggota keluarga datang berkunjung.  

13. Ruang keluarga dengan perapian modern

Rumah pegunungan ini memiliki ruang keluarga yang sedikit lebih kecil di lantai bawah. Ruangan ini didesain untuk para anggota keluarga yang ingin nonton bareng siaran langsung balap motor atau menonton film keluarga bersama, sambil menikmati hangatnya api di perapian modern. Jika di luar sedang hujan atau turun salju,  mereka bisa menghabiskan waktu dengan bermain ping pong, darts atau main kartu. 

Sungguh sebuah rumah terbaik untuk menikmati waktu istirahat sambil mempererat jalinan kasih sayang antar anggota keluarga. 

Mari ketahui ide rumah liburan lainnya di:

Vila Ekletik Ini Adalah Tempat Unggulan Liburan Tropis

¿Necesitas ayuda con tu proyecto?
¡Contáctanos!

Destacados de nuestra revista